Senin, 14 Oktober 2013

SDN SUMBEREJO 01 KECAMATAN CANDIPURO BELAJAR BERKURBAN Idhul Adha 2013 Masehi 10 Dzulhijah 1434 Hijriyah



“UNGGUL DALAM PRESTASI, SANTUN DALAM BERFIKIR, BERBICARA, DAN BERTINDAK BERWAWASAN IPTEK DAN IMTAQ”
Allahu akbar Allahu akbar Allahu akbar laaillaaha illallahu allahu akbar allahuakbar walillah ilham. Kumandang takbir yang sebagian besar dirayakan oleh umat muslim di seluruh dunia. Seraya mengumandangkan gema takbir kita curahkan rasa syukur kepada Allah SWT. Karena atas limpahan rizki dari-Nya kita bisa menyisihkan sedikit rizky itu untuk melaksanakan latihan kurban khususnya bagi siswa-siswi di SDN Sumberejo 01.

Sambutan kepala sekolah sebelum penyembelihan




 Persiapan penyembelihan hewan kurban
Hari raya pengorbanan untuk menanamkan rasa cinta sesama dan nilai ketaqwaan  yang tinggi terhadap perintah Yang Maha Kuasa. Dengan semangat iman, cinta dan iklas anak-anak  SDN Sumberejo 01 Kecamatan Candipuro didukung bimbingan Pengasuh dan Dewan Guru serta komite sekolah  mampu belajar berkorban. Bersama kami belajar, bersama kami beriman dan bertaqwa, bersama kami berkorban begitulah ulasan yang disampaikan Bapak Drs. Erliyono selaku kepala SDN Sumberejo 01.

Bagi sebagian besar siswa siswi serta dewan guru SDN Sumberejo 01, berkurban tak lain adalah amal shalih yang paling utama, lebih utama dari pada sedekah yang senilai atau harga hewan qurban atau bahkan sedekah yang lebih banyak dari pada nilai hewan qurban. Karena maksud terpenting dalam berqurban adalah mendekatkan diri kepada Allah.

Sedemikian agungnya syariat qurban, sehingga Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:
“Barangsiapa yang berkelapangan (harta) namun tidak mau berqurban maka jangan sekali-kali mendekati tempat shalat kami” (HR Ibnu Majah & Al-Hakim, dihasankan oleh Syaikh Albani).


 Bu Rini Astutik sibuk menata daging
Pada hari Selasa tanggal 15 Oktober 2013 SDN Sumberejo 01 menyembelih satu ekor sapi. Adapun dana yang digunakan untuk pembelian hewa kurban adalah berasal dari amal anak-anak selama satu tahun, ditambah lagi sumbangan sukarela dari orang tua wali murid. Daging tersebut akan diberikan kepada masyarakat umum sekitar sekolah dengan dibantu anak-anak. Anak-anak terlihat antusias dalam menyaksikan penyembelihan hewan kurban. Mereka terlihat senang karena hasil pengumpulan amal selama ini bisa dilihat wujudnya yaitu seekor sapi.


 Berangkat mengirim daging
Ucapan terima kasih kepada seluruh siswa dan wali murid, segenap pengurus komite sekolah dan segenap pihak-pihak yang mendukung. (angga)

Selasa, 21 Mei 2013

JADWAL ULANGAN KENAIKAN KELAS TAHUN PELAJARAN 2012-2013

JADWAL ULANGAN KENAIKAN KELAS
TAHUN PELAJARAN 2012-2013
KELAS I DAN II
NO
HARI
TANGGAL
WAKTU
MATA PELAJARAN
1
Senin
10 Juni 2013
I.       07.30 – 08.30
II.    09.00 – 10.00
1.     Pendidikan Agama
2.     IPA
2
Selasa
11 Juni 2013
I.       07.30 – 09.00
II.    09.30 – 10.30
1.     B. Indonesia
2.     B. Jawa
3
Rabu
12 Juni 2013
I.       07.30 – 08.30
II.    09.00 – 10.00
1.     IPS
2.     B. Inggris
4
Kamis
13 Juni 2013
I.       07.30 – 09.00
II.    09.30 – 10.30
1.     Matematika
2.     PKn
5
Jumat
14 Juni 2013

Praktek
6
Sabtu
15 Juni 2013

Praktek

KELAS III S/D KELAS VI
NO
HARI
TANGGAL
WAKTU
MATA PELAJARAN
1
Senin
10 Juni 2013
I.       07.30 – 09.00
II.    09.30 – 11.00
1.     Pendidikan Agama
2.     IPA
2
Selasa
11 Juni 2013
I.       07.30 – 09.30
II.    10.00  – 11.30
1.     B. Indonesia
2.     B. Jawa
3
Rabu
12 Juni 2013
I.       07.30 – 09.00
II.    09.30 – 11.00
1.     IPS
2.     B. Inggris
4
Kamis
13 Juni 2013
I.       07.30 – 09.30
II.    10.00 – 11.30
1.     Matematika
2.     PKn
5
Jumat
14 Juni 2013

Praktek
6
Sabtu
15 Juni 2013

Praktek

Sumberejo, 8 Juni 2013
Kepala
SDN Sumberejo 01


Drs. ERLIYONO
NIP. 19640310 198303 1 003